Rumah
Alat
Dokumen
Pencarian
  • Harga
  1. Rumah
  2. Blog
  3. Pembaruan Berita dan Produk
  4. Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan
Blog-image-Smallpdf-new-eSign

Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan

oleh Jen

Kamu juga dapat membaca artikel ini di Jerman, Inggris, Prancis, Italia dan Portugis.

Tim Smallpdf bekerja keras demi memberikan pengalaman penandatanganan yang lebih baik bagi pengguna dengan alat eSign kami yang telah disempurnakan.

Pengarsipan tanpa akhir, kehilangan dokumen, dan sayatan kertas yang mematikan akan segera menjadi masa lalu dengan rangkaian alat manajemen dokumen Smallpdf. Bagian penting dari peralihan ke pengelolaan dokumen nirkertas adalah tanda tangan elektronik yang sangat penting. Berkat alat eSign Smallpdf yang diperbarui, sekarang menjadi tugas mudah yang dapat berintegrasi dengan mulus ke dalam hari kerja siapa pun.

Peningkatan Apa yang Dapat Saya Temui pada Alat eSign Smallpdf?

 

Dengan alat eSign baru, pengguna dapat membuat dan menambahkan tanda tangan mereka dengan proses yang lebih baik, meminta tanda tangan hingga 100 orang sekaligus, dan bahkan menentukan di mana mereka harus menandatangani dokumen. Alat eSign baru lebih kuat, tetapi tetap sederhana, memungkinkan para profesional untuk menangani lebih banyak dokumen dengan lebih cepat.

Dengan alat eSign baru, kamu dapat:

  1. Rasakan pengalaman penandatanganan yang lebih cepat
  2. Tentukan di mana penandatangan harus menandatangani
  3. Permintaan batch hingga 100 tanda tangan
  4. Simpan dokumen yang telah kamu tandatangani dengan aman secara online

Tim eSign di Smallpdf telah membuka jalan ke dunia di mana menandatangani dokumen, menambahkan inisial ke halaman, membagikan dokumen untuk ditandatangani, serta menjaga file yang ditandatangani tetap aman di ruang digital. Tidak hanya memungkinkan, namun juga akan menjadi praktik standar dalam pengelolaan dokumen.

2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – Testimoni

Gambar menunjukkan testimoni karyawan Smallpdf

Apa yang Dapat Alat eSign Lakukan?

 

Dengan mengutamakan pengalaman pengguna, tim eSign telah membentuk versi terbaru dari alat eSign menjadi salah satu alat yang menawarkan dasar-dasar penandatanganan elektronik dengan fitur tambahan yang membuat pengalaman penandatanganan lebih cepat dan mudah.

Bagaimana Cara Membuat Tanda Tangan Elektronik dan Inisial Saya? Dengan alate Sign, pengguna memiliki kebebasan untuk membuat tanda tangan mereka sendiri, baik dengan menggambarnya menggunakan mouse atau trackpad, mengunggah tanda tangan sebagai gambar, atau mengaktifkan kamera di perangkat mereka untuk mengambil foto tanda tangan mereka di atas kertas. Pengguna juga dapat membuat inisial personal mereka dengan cara ini.

Apakah Mungkin untuk Menandatangani dan Menambahkan Teks ke Dokumen? Alat eSign memberi pengguna fleksibilitas untuk menempatkan tanda tangan atau inisial mereka di mana saja pada dokumen, dengan opsi untuk mengubah ukuran elemen yang ditempatkan dan pilihan warna mulai dari biru, merah, atau hitam.

Penghemat waktu lainnya adalah fitur "Tambahkan Teks", yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan teks pada dokumen apa pun di mana saja. Fitur ini sangat berguna untuk menambahkan tanggal, tempat, dan catatan tambahan saat menandatangani PDF. Fitur ini hadir dengan lima opsi ukuran dan palet warna yang lebih banyak, sehingga pengguna dapat mengubah warna teks tambahan mereka menjadi putih, biru muda, merah, hijau, atau kuning.

Minta Tanda Tangan dari Orang Lain dan Tunjukkan di Mana Untuk Menandatangani Angkat tangan jika kamu pernah harus menjelaskan kepada seseorang dalam email di mana kamu membutuhkannya untuk menandatangani atau membubuhkan inisial pada dokumen? Apabila kamu ikut angkat tangan, maka kamu pasti tahu lebih baik menunjukkan kepada seseorang di mana untuk menandatangani dokumen daripada memberitahu mereka.

Dengan alat eSign dari Smallpdf, pengguna dapat meminta tanda tangan hingga 100 orang dan menunjukkan dengan tepat di mana mereka perlu menandatangani dan/atau membubuhkan inisial pada dokumen. Fitur ini menghilangkan kebingungan penandatangan, menghemat waktu serta mengurangi tingkat kesalahan dan rasa frustrasi.

Bagaimana Bisa Saya Menandatangani PDF Menggunakan Smallpdf? Smallpdf telah membuat membagikan dokumen yang ditandatangani mudah dengan menawarkan semua cara paling populer untuk membagikan dokumen elektronik. Setelah dokumen ditandatangani, pengguna dapat membagikannya dengan penerima (atau bahkan diri mereka sendiri) melalui email, tautan, atau WhatsApp. Pengguna juga dapat mengunduh dokumen mereka ke perangkat, akun DropBox, atau Google Drive mereka.

Cara Menandatangani PDF Secara Elektronik

 

Mulai dengan mengklik alat eSign Smallpdf

2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF
  1. Unduh dokumen yang ingin ditandatangani
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 2
  1. Pilih "Buat Tanda Tangan"
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 3
  1. Gambar tanda tangan baru dengan mouse atau trackpad kamu
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 4
  1. Kamu juga dapat mengetik atau mengambil gambar dari tanda tangan kamu
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 5
  1. Tambahkan teks bila perlu dan klik "Selesai dan Tanda Tangan"
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 6
  1. Selesai! Sekarang kamu dapat membagikan atau mengunduh PDF yang telah ditandatangani
2020-09-01 – Smallpdf Merilis Alat eSign yang Disempurnakan – eSign PDF 7

Apa Perbedaan antara Tanda Tangan Elektronik dengan Tanda Tangan Digital?

 

Tanda tangan digital dilengkapi dengan lapisan keamanan tambahan untuk memastikan keaslian dokumen elektronik yang ditandatangani. Tanda tangan elektronik atau e-signature, di sisi lain, hanya ditempatkan pada dokumen oleh penandatangan, setara dengan menempatkan tanda tangan basah pada dokumen kertas. Tanda tangan digital dapat diautentikasi, di mana tanda tangan digital dan elektronik sama-sama mengikat di sebagian besar dunia. Pastikan untuk memeriksa peraturan dokumen lokal kamu untuk memastikan kepatuhan.

Keamanan Dokumen

 

Setiap tanda tangan elektronik yang dibuat dan diterapkan pada dokumen menggunakan alat eSign Smallpdf memiliki stempel waktu untuk keamanan. Tim kami sedang menyelidiki langkah-langkah keamanan yang lebih ditingkatkan terkait dengan kasus dokumentasi dan kasus penggunaan, jadi ikuti kami untuk perkembangan yang lebih menarik dalam penandatanganan elektronik.

Smallpdf patuh dengan ketentuan ISO/IEC 27001 serta GDPR.

Apabila kamu siap untuk mengubah cara menandatangani dan membagikan dokumen, alat eSign dari Smallpdf dibuat khusus untukmu. Klik di sini untuk mulai menggunakan alat eSign yang telah disempurnakan hari ini.

Artikel diterjemahkan ke Bahasa Indonesia oleh Marcelina

Jennifer Rees
Jen
Penulis UX